Senin, 01 Juli 2019

Inilah 2 Kunci Utama Untuk Mendapatkan Jam Tangan Pria yang Sempurna


Inilah 2 Kunci Utama Untuk Mendapatkan Jam Tangan Pria yang Sempurna

Dunia Fashion pada awalnya selalu terpaku pada pakaian seperti atasan dan bawahan dengan berbagai motif dan model. Namun saat ini pernak-pernik dan aksesoris juga mulai menjadi unsur utama yang sangat mempengaruhi hasil penampilan seseorang. Salah satu aksesoris yang sedang menjadi pusat perhatian adalah jam tangan.

Jam tangan ini pada awalnya diciptakan dengan tujuan agar masyarakat mudah mengetahui waktu saat melakukan kegiatan. Namun seiring berkembangnya teknologi, fungsi utama jam tangan ini mulai berkembang dari pengingat waktu menjadi pelengkap fashion. Para pengrajin jam tangan pun mulai mengembangkan kreatifitasnya dengan membuat tampilan jam tangan pria dan wanita agar terlihat lebih menarik.

Meskipun desain-desain yang diciptakan sudah beragam, namun para pengguna jam tangan masih sering kesulitan memilih jam tangan mana yang cocok untuk dikenakan. Namun saat ini banyak tips yang bisa dipelajari agar pengguna jam tangan mendapatkan jam tangan yang sesuai dengan keinginan dan tentunya proporsional untuk ukuran tangan mereka. Berikut 2 kunci utama agar bisa mendapatkan jam tangan pria yang sempurna.

Ukur Pergelangan Tangan

Memilih jam tangan yang sesuai dengan ukuran pergelangan tangan sangat membantu pengguna jam tangan saat membeli jam tangan secara online, baik jam tangan pria ataupun wanita. Saat mengetahui ukuran pergelangan tangan termasuk ke dalam pergelangan tangan yang tipis, ramping, sedang ataupun tebal, maka pengguna jam tangan tidak akan kesulitan memilih jam tangan yang sesuai keinginan dan tetap cocok digunakan.

Untuk mengukur pergelangan tangan, pengguna bisa menggunakan pita pengukur yang dilingkarkan pada pergelangan tangan pengguna. Jika pergelangan tangan memiliki ukuran 14-16 cm, maka ia termasuk dalam kategori tipis. Sedangkan ukuran pergelangan tangan 16-17 cm termasuk ke dalam pergelangan tangan yang ramping. Untuk patokan ukuran pergelangan sedang berkisar pada ukuran 17-18 cm dan pergelangan tangan yang memiliki ukuran di atas 18 cm termasuk kedalam kategori pergelangan tangan yang tebal.

Perhatikan Detail Utama Jam Tangan

Saat membeli jam tangan, ada beberapa detail yang harus dipertimbangkan agar pengguna jam bisa mendapatkan jam tangan yang sempurna. Detail pertama yang harus diperhatikan adalah diameter case. Pada umumnya, diameter jam tangan pria berkisar dari 38 mm hingga 46 mm. Selain ukuran tersebut, jam tangan akan terlihat kurang proporsional saat digunakan. Sedangkan jika pergelangan tangan berukuran antara 14-18 cm, diameter jam tangan yang cocok berkisar antara  38 mm, 40 mm atau 42 mm. Jika pergelangan tangan pengguna 18 cm ke atas, sebaiknya pengguna memilih jam tangan dengan diameter berukuran 44-46 mm.

Selain diameter, lebar tali jam tangan dan materialnya juga patut menjadi pertimbangan penting. Agar jam tangan yang dimiliki terlihat sempurna, maka para pengguna jam harus memilih jam tangan yang memiliki lebar tali setengah dari diameter casenya. Jika jam tangan memiliki ukuran case 42 mm, seharusnya jam tangan tersebut memiliki lebar tali 21 mm.

Sedangkan saat memilih material strap yang cocok, harus menyesuaikan dengan ukuran pergelangan tangan. Material strap logam lebih cocok digunakan untuk pergelangan tangan yang besar, sedangkan pergelangan tangan yang kecil akan cocok jika menggunakan material strap berbahan kulit.

Itulah 2 kunci utama yang harus diperhatikan saat memilih jam tangan pria agar bisa mendapatkan jam tangan yang sempurna. Jika jam tangan yang dipilih tepat, maka tampilan yang dihasilkan pun akan terlihat proporsional dan memberikan kesan penampilan yang rapi. Semoga bermanfaat.


EmoticonEmoticon