Jumat, 03 Maret 2023

Cara Memanfaatkan Social Media dalam Bisnis Online


Cara Memanfaatkan Social Media dalam Bisnis Online


Bagi kamu yang memiliki modal yang cukup besar, memulai Bisnis Reseller online adalah pilihan yang tepat. Dengan memanfaatkan media sosial seperti facebook, instagram dan media sosial lainnya, kamu bisa sangat mudah untuk melakukan promosi dan mencari konsumen.

Sudah bukan rahasia lagi jika Social Commerce Indonesia saat ini telah menjadi ladang atau pasar pelaku bisnis di era modern ini. Kita semua tentu tahu bahwa sosial media adalah platform paling ampuh yang bisa kamu gunakan dalam menjalankan strategi digital marketing.

Nah, dalam artikel ini, saya akan memberikan beberapa cara paling efektif untuk memanfaatkan media sosial untuk marketing bisnis.

Buat Strategi Digital Marketing Plan

Sebelum memanfaatkan sosial media untuk kemajuan bisnis kamu, ada baiknya terlebih dahulu menyusun strategi digital marketing plan. kamu bisa membuat atau mempertimbangkan untuk apa bisnis kamu dibuat, bagaimana targetnya, berapa biaya yang harus dikeluarkan nantinya. 

Tanpa adanya strategi digital marketing plan yang tepat, kamu akan tersesat dengan pikiran sendiri. Jadi, jangan lupa untuk menyusun strategi media sosial marketing kamu sekarang juga.

Manfaatkan untuk Konten Promosi

Salah satu fungsi dari media sosial marketing adalah untuk promosi produk dengan harga terjangkau. Ini adalah strategi digital marketing sempurna yang bisa dijalankan. Jika kamu sudah membangun sosial media dengan baik dan akhirnya mendapatkan pengikut setia di beberapa platform sosial media, setelah itu yang bisa dilakukan adalah mengirim semua konten baru dan kamu harus memastikan bahwa konten yang disebarkan tersebut adalah produk baru. 

Jangan lupa pula cantumkan link pada setiap produk yang diupload tersebut, sehingga pengunjung dengan sangat mudah akan bisa menemukan kamu. Selain itu, jika kamu memiliki konten blog yang bagus, dapat dipastikan bisa membantu kamu untuk membangun lebih banyak pengikut. Ini adalah cara memanfaatkan media sosial marketing dan pemasaran untuk konten yang saling menguntungkan satu sama lain.

Target dan Temukan Pengunjung

Selain dengan menggunakan sosial media kamu juga bisa menargetkan pengunjung berpontensi yang kamu inginkan. Cara yang bisa kamu lakukan untuk menargetkan pengunjung mulai dari minat, umur, dan juga jenis kelamin. 

Target pengunjung seperti itu, biasanya disediakan oleh Google dan Facebook dalam menjalankan iklan berbayar mereka. Target pengunjung juga bisa dilihat dari kata kunci yang ditargetkan. Nantinya, iklan tersebut akan ditargetkan kepada pengunjung yang sedang mencari kata kunci yang kamu targetkan. Jadi, lebih efisien karena pengunjung kamu benar-benar berpotensial.

Bergabung dalam Komunitas di Sosial Media

Selanjutnya untuk memanfaatkan media sosial marketing adalah dengan bergabung ke komunitas-komunitas yang memiliki topik yang sama dengan bisnis kamu. Perlu diketahui bahwa tidak selamanya kamu harus harus menunggu interaksi dari pelanggan. kamu bisa membuat komunitas atau bisa pula bergabung dengan komunitas-komunitas yang sesuai dengan bisnis. 

Dengan bergabung pada beberapa komunitas-komunitas tersebut kamu bisa ikut nimbrung disetiap obrolan yang disampaikan oleh autor tersebut. Jika sudah lama bergabung di komunitas, kamu bisa memasukkan beberapa kata-kata promosi. Bukan cuma itu, nantinya pun kamu akan mendapatkan target audiens yang lebih luas.

Beberapa Sosial Media yang Memiliki Potensi Besar untuk Bisnis

Facebook

Saat ini Facebook telah mengembangkan konsep social commerce pada platfromnya. Perusahaan dapat membuat seluruh Shop Now toko. dan bahkan Messenger sedang digunakan oleh perusahaan untuk berinteraksi dengan konsumen, baik sebelum dan setelah penjualan.

Twitter

kamu juga dapat menjual produk kepada pelanggan secara langsung melalui Twitter sekarang. Pada dasarnya, setiap produk yang kamu tweet akan menyertakan tombol buy, yang berarti audience kamu dapat membeli dari kamu tanpa meninggalkan Twitter.

Instagram

Dengan aplikasi ini kamu dapat menerapkan efek berseni untuk foto kamu. kamu dapat menggunakan aplikasi ini dengan mempromosikan merek kamu melalui gambar. Hotel, restoran, perusahaan produk konsumen, dan perusahaan lain dapat menggunakan foto ini.

LinkedIn

Linkedln Ini merupakan situs tempat terbesar untuk resume, dan membaca blog berorientasi karir dan artikel berita. Situs ini baik digunakan untuk mempekerjakan, dan jaringan untuk mengjangkau klien potensial. Setiap orang pun dapat menggunakan situs ini terutama perusahaan mencari pelanggan baru.



EmoticonEmoticon